Kamis, 08 Mei 2014

Resep Lidah Kucing Rainbow

Resep Lidah Kucing Rainbow

Bahan - Bahan :
  • 125 gram butter (saya mix margarin 1:1)
  • 70 gram gula halus
  • 1 butir putih telur
  • 105 gram tepung terigu protein rendah
  • 1 sdm susu bubuk
  • 30 gram tepung maizena
  • secukupnya pewarna makanan sesuai selera

Cara Membuat :
  1. Kocok gula halus dan butter dengan mixer speed sedang hingga pucat mengembang. Setelah kembang, masukkan putih telur, kocok dengan speed tinggi hingga rata.
  2. Masukkan campuran tepung, susu bubuk, dan maizena yang sudah diayak. Kocok asal rata.
  3. Bagi adonan menjadi 4 atau 5 warna. Masing-masing tetesi dengan pewarna makanan secukupnya kemudian masukkan dalam pipping bag. Semprot adonan selang-seling di atas loyang yang sudah dioles margarin dan taburan tepung, panggang selama 25 menit dalam oven dengan suhu 160˚C atau sesuaikan dengan suhu oven masing-masing. Setelah matang, simpan katetong dalam wadah kedap udara agar tetap renyah.

Demikianlah informasi mengenai resep Lidah Kucing Rainbow yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar