Selasa, 11 Mei 2010

Resep Mocca Marble Cake

Resep Mocca Marble Cake

Bahan - Bahan :
  • 200 gr margarin
  • 200 gr gula pasir
  • 150 gr terigu serbaguna
  • 4 butir telur
  • 1/2 sdt vanili
  • 1/2 sdt baking powder
  • Secukupnya pasta moka

Cara Membuat :
  1. Kocok margarin dan gula hingga lembut, lalu masukkan telur satu persatu. Kocok hingga mengembang.
  2. Masukkan terigu, vanili dan baking powder sembari diayak. Kocok dengan speed rendah hingga tercampur rata.
  3. Ambil adonan sedikit, beri pasta moka lalu aduk rata.
  4. Tuang adonan utama ke dalam loyang yang telah diolesi sedikit margarin dan ditaburi tepung terigu. Step ini saya skip karena saya pakai loyang anti lengket.
  5. Tuang adonan moka di atas adonan utama, lalu buat pola marmer menggunakan sumpit/ tusuk sate.
  6. Panggang dalam oven suhu 180 derajat selama 40 menit. Jgn lupa lakukan tes tusuk ya.

Demikianlah informasi mengenai resep Mocca Marble Cake yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar