Senin, 02 Maret 2009

Resep butter cookies (simple)

Resep butter cookies (simple)

Bahan - Bahan :
  • 50 gr butter (saya pake unsalted butter)
  • 50 gr margarin
  • 150 gr tepung terigu (segitiga biru)
  • 50 gr gula halus
  • 2-3 sdm susu bubuk
  • 1 btr telur utuh
  • 1/4 sdt vanili bubuk

Cara Membuat :
  1. Campur butter, margarin, gula halus dan vanili. Mixer dengan kecepatan sedang sampai lembut.
  2. Masukkan telur. Kocok sampai rata saja. Jangan terlalu lama. Matikan mixer
  3. Masukkan campuran tepung terigu dan susu bubuk yang sebelumnya sudah diayak ke dalam adonan. Aduk dengan spatula hingga rata.
  4. Masukkan adonan ke dalam pipping bag yg sudah dipasang spuit bintang.
  5. Bentuk ke dalam loyang yg sebelumnya sudah dialasi kertas roti.
  6. Masukkan ke dalam oven dengan api sedang-kecil selama 25menit atau sampai permukaan bawah kue berwarna kecoklatan
  7. Dinginkan sebentar lalu masukkan ke dalam toples agar tetap renyah

Demikianlah informasi mengenai resep butter cookies (simple) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar